![10 Percobaan Kimia Keren yang Wajib Kamu Ketahui [Video] 10 Percobaan Kimia Keren yang Wajib Kamu Ketahui [Video]](https://lh3.googleusercontent.com/blogger_img_proxy/AEn0k_uqH-whDjyErwOni2oyN5Nzcy0_4mr4tkpZ-EAFUL04tlGOmbhJqzHWh_k5tSGZUVWBRqtCaYfL8S58lpGgZzZ7ICjLS3q92o1JnkMEjRbAz65M3qg-LCAuO5JqVqon1CvCPfdMv_xsEBToh6M_vkYQlzr5IhfF=s0-d)
Kata siapa kimia itu membosankan? Ternyata banyak percobaan kimia yang
seru dan menarik, loh! Contohnya, percobaan-percobaan yang dilakukan
oleh orang-orang dalam video di bawah ini. Setelah menontonnya, kamu
pasti merubah pandanganmu tentang ilmu kimia.
1. Mengubah Koin Tembaga Menjadi Perak dan Emas
Yah…Memang tidak benar-benar merubah tembaga menjadi perak atau bahkan
emas, tetapi menurut saya percobaan kimia ini terlihat sangat
menakjubkan. Dengan mencampurkan 30gr zinc sufat ataupun zinc klorida ke
dalam 100ml air, serta memasukkan logam zinc ke dalamnya, maka koin
tembaga akan berubah menjadi koin perak dalam waktu 5-10 menit kemudian.
Untuk membuat koin emas, cukup panaskan koin perak tadi di atas kompor
listrik denga suhu sekitar 300oC. Ketika zinc berdifusi ke
dalam tembaga, maka akan terbentuk kuningan pada permukaan sehingga koin
terlihat seperti terbuat dari emas.
2. Permen Gummy Bear + Potasium Klorat
Dari permen Gummy Bear yang imut ternyata bisa menghasilkan letupan yang fantastis! Caranya? Cairkan potasium klorat, kemudian masukkan permen ke dalamnya. Potasium klorat cair merupakan zat pengoksidasi yang kuat dan dapat bereaksi hebat dengan gula.
3. Pasta Gigi Gajah
Banyak yang menyebut percobaan ini sebagai “Pasta Gigi Gajah” bukan karena hasil dari reaksi ini akan dimanfaatkan sebagai pasta gigi untuk gajah (memang bagaimana cara gajah gosok gigi?), tetapi karena dari reaksi dihasilkan busa yang melimpah banyak seperti pasta gigi.
Untuk melakukan percobaan, dibutuhkan 30% hidrogen peroksida, potasium iodida, dan sabun cuci. Reaksi eksotermis akan menghasilkan panas, gas oksigen, dan banyak busa.
4. Sodium Asetat Cair yang Membeku Seketika
Jika dipanaskan kemudian didinginkan, sodium asetat menjadi sangat jenuh dalam air. Saat bersentuhan dengan objek lain, maka dia akan mengkristal kembali. Reaksi ini juga menimbulkan panas, sehingga sering digunakan sebagai bahan bantalan pemanas. Sodium asetat juga biasa digunakan sebagai pengawet, serta memberikan garam dan cuka rasa khas yang mereka miliki. Dalam makanan, zat ini biasa disebut sebagai E262 atau sodium diasetat.
5. Reaksi Osilasi Briggs-Rauscher
Percobaan ini disempurnakan oleh 2 orang guru, yaitu Thomas Briggs dan Warren Rauscher. Cairan yang pada awalnya tidak berwarna perlahan-lahan berubah menjadi kekuningan dan tiba-tiba berubah menjadi biru tua, lalu memudar menjadi bening kembali. Proses tersebut biasanya berulang sekitar 10 kali, sampai akhirnya berakhir menjadi cairan berwarna biru tua dan berbau iodium yang menyengat.
bersambung...
Anda sedang membaca artikel tentang Percobaan Kimia Keren yang Wajib Kamu Ketahui [Video] Part 1 dan anda bisa menemukan artikel Percobaan Kimia Keren yang Wajib Kamu Ketahui [Video] Part 1 ini dengan url https://brenkswap.blogspot.com/2012/01/percobaan-kimia-keren-yang-wajib-kamu.html,anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya jika artikel Percobaan Kimia Keren yang Wajib Kamu Ketahui [Video] Part 1 ini sangat bermanfaat bagi teman-teman anda,namun jangan lupa untuk meletakkan link Percobaan Kimia Keren yang Wajib Kamu Ketahui [Video] Part 1 sebagai sumbernya.
No comments:
Post a Comment
Silahkan Anda kritik dan sarannya pada kolom komentar di bawah ini / di LINK Contact Us. Karena setiap satu kata Anda berkomentar sangat berarti untuk kemajuan blog ini .
Ingat No-Sara dan No-Rasis ya Sobat!!